RESEP Lumpia Goreng Isi Udang MAKNYUSS


Cara Membuat Lumpia Goreng Isi Udang Maknyuss – Lumpia merupakan salah satu makanan terfavorit yang sering disajikan dalam setiap keluarga. Makanan ini sangat cocok jika dinikmati dengan saus sambal atau mayonaise. Selain itu, lumpia udang juga dapat dinikmati dengan cabe rawit hijau segar supaya memiliki rasa pedas yang lebih segar lagi nyes-nyes. Untuk membuat makanan ini ternyata sangat mudah, bahan yang digunakan pun mudah untuk kita dapatkan karena makanan ini tebuat dari bahan dasar udang untuk bagian isinya, dan seafood jenis udang ini banyak tersedia dipasaran yang dijual kiloan. Untuk golongan harga udang ini memang berbeda-beda sesuai dengan kesegaran dan ukuran udangnya dan juga tergantung pada tempet penjualannya. Membuat makanan ini hanya membutuhkan sedikit bahan pelengkap lainnya misalnya seperti bawang daun polong yang diiris halus. Jenis makanan yang satu ini memang selalu populer dan mungkin tidak ada matinya. Makanan khas dari kota Semarang ini memang banyak peminatnya dari mulai anak-anak sampai pada orang yang sudah lanjut usia.


Cara Membuat Lumpia Goreng Isi Udang Maknyuss

Bahan Kulit :

350 gr tepung terigu
350 ml air bersih
garam secukupnya
minyak untuk menggoreng secukupnya

Bahan Isi :

200 gr udang segar ( kupas kulit dan buang kepalanya lalu dicincang )
3 butir bawang merah ( cincang halus )
1 siung bawang putih ( cincang halus )
1/4 sendok teh merica bubuk
1 sendok teh garam
1/4 sendok teh penyedap rasa
1 batang bawang daun polong ( iris halus )
1 butir telur ayam

Cara Membuat Lumpia Udang :

  • Campurkan semua bahan isi lalu ditumis sampai benar-benar matang, sisihkan sejenak
  • Campurkan juga bahan kulit dalam wadah lain sambil diaduk-aduk hingga merata
  • Oleskan sedikit minyak pada wajan datar lalu tuang setiap satu sendok sayur dan ratakan, angkat sisihkan ( lakukan sampai selesai )
  • Ambil setiap 2 sendok makan atau secukupnya bahan isi lalu gulung dengan satu lembar kulit lumpia ( lakukan hingga habis )
  • Panaskan minyak lalu goreng lumpia hingga berwarna kecoklatan dan matang, angkat tiriskan
  • Lumpia udang siap untuk dinikmati
Sajikan Resep Membuat Lumpia Isi Udang ini dengan tambahan cabe rawit hijau, saus sambal atau mayonaise dapat disesuaikan dengan selera anda masing. Selamat Mencoba & Selamat menikmati.

Sumber:www.resepmembuat.com


0 Response to " RESEP Lumpia Goreng Isi Udang MAKNYUSS "

Posting Komentar